Rumah Sakit Perkebunan Jember Klinik Memperingati Hari Diabetes Sedunia dengan Peluncuran Jember Vascular Center (JVC)

Rumah Sakit Perkebunan Jember Klinik Memperingati Hari Diabetes Sedunia dengan Peluncuran Jember Vascular Center (JVC)


Rumah Sakit Perkebunan Jember Klinik mengumumkan peluncuran Jember Vascular Center (JVC), sebuah inisiatif terbaru yang bertujuan untuk menyediakan layanan vaskular yang komprehensif kepada masyarakat Jember dan sekitarnya. Peluncuran ini dirayakan pada tanggal 14 November 2023, seiring dengan Hari Diabetes Sedunia, sekaligus bagian dari rangkaian Hari Kesehatan Nasional.

Acara launching  sekaligus menjadi upaya meningkatkan kesadaran akan pentingnya perawatan pembuluh darah terutama pada pasien diabetes mellitus. Konsep launching dikemas sebuah seminar kesehatan dengan topik “Komplikasi Penyakit Pembuluh Darah akibat Diabetes Mellitus". Seminar ini dihadiri oleh komunitas diabetes, fasilitas kesehatan di Jember dan sekitarnya, serta rekanan instansi. Acara ini merupakan kombinasi dari sesi daring (online) dan luring (tatap muka) untuk memungkinkan partisipasi yang lebih luas.

dr. Setiadi Drajad Kurniawan, Sp. BTKV, Subsp. VE (K), seorang pakar vaskular yang berpengalaman, diundang sebagai narasumber utama dalam acara ini. Beliau telah memberikan wawasan mendalam tentang komplikasi penyakit pembuluh darah yang sering terjadi pada pasien diabetes mellitus.

"Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan kesehatan yang holistik dan berkualitas kepada masyarakat. Peluncuran Jember Vascular Center (JVC) ini adalah langkah maju kami dalam mendukung pasien diabetes mellitus dan mereka yang membutuhkan perawatan vaskular yang komprehensif," kata dr. Abdi Agus Youandi, MMRS, Direktur Rumah Sakit Perkebunan Jember Klinik.

Jember Vascular Center (JVC) telah dilengkapi dengan fasilitas terkini dan tenaga medis yang terampil untuk menangani berbagai masalah vaskular, dengan fokus pada penanganan pasien diabetes yang rentan terhadap komplikasi pembuluh darah.

RS Perkebunan Jember Klinik berharap bahwa melalui upaya ini, dapat meningkatkan pemahaman masyarakat akan pentingnya perawatan pembuluh darah, terutama pada pasien diabetes mellitus, serta memberikan layanan yang terbaik dan dukungan penuh dalam upaya menjaga kesehatan mereka.